Jakarta (ANTARA News) - Beberapa investor dalam negeri telah menyatakan minatnya untuk membangun proyek pembangunan pasar induk beras di tiga daerah yaitu Makasar, Tangerang dan Surabaya. "Perlu ada pasar induk beras lagi untuk keseimbangan suplai," kata Dirjen Perdagangan Dalam Negeri, Departemen Perdagangan, di Jakarta, Jumat. Saat ini, hanya ada satu pasar induk beras yang besar di DKI Jakarta untuk distribusi beras antar pulau yaitu Pasar Induk Beras Cipinang. "DKI Jakarta sepertinya butuh ditambah satu pasar induk lagi. Perlu ada juga di Jawa Timur, Jawa Tengah dan Sulawesi Selatan," ujarnya. Dengan demikian, ada lebih dari satu barometer harga dan distribusi ke wilayah Indonesia Timur dapat dilakukan lewat Makasar atau Jawa Timur sehingga menghemat waktu dan biaya. "Harapannya pasar induk baru bisa mempengaruhi harga. Kalau kumpul di satu tempat maka cuma pasar itu yang tentukan harga," tambahnya.(*)

Editor: Bambang
COPYRIGHT © ANTARA 2007