New York (ANTARA News) - Saham-saham di Wall Street berakhir jauh lebih rendah pada perdagangan Senin (Selasa pagi WIB), menghapus keuntungan besar di awal perdagangan, karena penjualan saham-saham teknologi membebani pasar secara keseluruhan.

Indeks Dow Jones Industrial Average jatuh 245,39 poin atau 0,99 persen menjadi ditutup di 24.442,92 poin. Indeks S&P 500 merosot 17,44 poin atau 0,66 persen menjadi berakhir di 2.641.25 poin. Indeks Komposit Nasdaq berkurang 116,92 poin atau 1,63 persen, menjadi berakhir di 7.050,29 poin.

Dow berayun lebih dari 900 poin selama sesi tersebut, dengan kenaikan 352 poin pada level tertinggi dan kerugian 566 poin pada level terendah. Saham Boeing jatuh 6,59 persen, memimpin kemunduran indeks di Dow.

Saham-saham teknologi utama AS jatuh, menyeret Nasdaq lebih rendah. Saham Amazon dan Netflix masing-masing turun 6,33 persen dan 5,0 persen pada penutupan pasar. Saham produsen chip AS Nvidia juga merosot lebih dari 6,0 persen.

Enam dari 11 sektor utama S&P 500 berakhir lebih rendah, dengan sektor energi dan teknologi masing-masing turun 1,88 persen dan 1,81 persen, memimpin kerugian.

Saham Red Hat melonjak lebih dari 45 persen setelah IBM setuju untuk membeli perusahaan perangkat lunak dan jasa itu senilai sekitar 34 miliar dolar AS. Namun, saham IBM diperdagangkan 4,13 persen lebih rendah.

Wall Street juga mencerna sejumlah data ekonomi.

Belanja konsumen AS naik 0,4 persen pada September karena warga Amerika membelanjakan lebih banyak uang mereka untuk membeli mobil dan truk baru serta barang-barang rekreasi, Departemen Perdagangan melaporkan Senin (29/10). Angka ini sejalan dengan konsensus pasar.

Sementara itu, pendapatan pribadi naik lebih kecil 0,2 persen, lebih rendah dari yang diperkirakan.

Pasar saham AS telah berada di bawah tekanan sejak awal Oktober, dengan semua tiga indeks utama menurun tajam karena investor resah atas kenaikan suku bunga, ketegangan perdagangan antara Washington dan mitra dagang utamanya serta tanda-tanda perlambatan pertumbuhan global. Demikian laporan yang dikutip daro Xinhua

Baca juga: IHSG menguat ditopang laporan positif keuangan emiten

Baca juga: IHSG awal pekan ditutup melemah karena ambil untung

 

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
COPYRIGHT © ANTARA 2018