Jakarta, 24 September 2007 (ANTARA) - PT Antam Tbk (ASX - ATM; JSX, SSX - ANTM) telah mengirimkan bantuan logistik untuk membantu korban gempa bumi di Provinsi Bengkulu dan Sumatera Barat (Sumbar). Sejak hari Senin, 17 September 2007, perusahaan telah mengirimkan bantuan logistik yang disalurkan secara mandiri oleh tim relawan Antam setelah berkoordinasi dengan Satkorlak Bencana Alam di kedua Provinsi tersebut. Bantuan yang telah dikirimkan berupa bahan makanan, pakaian, dan obatobatan, dengan alokasi dana sebesar Rp. 300 juta. Daerah bantuan untuk Provinsi Bengkulu difokuskan di daerah sekitar Kabupaten Bengkulu Utara. Sementara bantuan untuk Provinsi Sumbar hingga saat ini masih terus didistribusikan, dengan fokus daerah bantuan di sekitar Kabupaten Pesisir Selatan. Direktur Umum dan SDM Antam, Syahrir Ika, mengatakan: "Atas nama seluruh keluarga besar Antam, saya turut prihatin atas musibah gempa bumi di Bengkulu dan Sumatera Barat. Semoga para korban diberikan ketabahan dan kekuatan untuk menghadapi musibah ini." Bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian dan konsistensi Antam untuk membantu korban bencana alam, khususnya bencana alam yang bersifat nasional. Sementara itu, seluruh kegiatan usaha milik Antam tidak terganggu oleh bencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi: Bimo Budi Satriyo, Sekretaris Perusahaan PT Aneka Tambang Tbk, Tel:(6221)780 5119, Fax:(6221)781 2822, Email:corsec@antam.com, Website:www.antam.com

Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2007