Kairo (ANTARA News) - Pemerintah Mesir pada Senin (15/10) membongkar dua terowongan yang digunakan untuk menyelundupkan senjata, yang berawal di kota kecil perbatasan Rafah dan menuju Jalur Gaza. Terowongan pertama ditemukan di Salahadin di Rafah, 280 kilometer di sebelah timurlaut Kairo, dan sekelompok orang Palestina ditemukan di dalamnya beserta lima kilogram heroin serta bahan peledak, 98.000 renceng amunisi dan beberapa barang, kata beberap asumber keamanan. Terowongan kedua ditemukan di bawah daerah Dihnyah menuju selatan ke tempat penyeberangan perbatasan Rafah ke Jalur Gaza. Beberapa orang Palestina juga ditemukan di dalamnya, kata sumber tersebut. Israel telah mengeluh bahwa penyelundupan lintas-perbatasan telah meningkat tajam sejak Tel Aviv menarik tentaranya dari Jalur Gaza pada musim panas 2005. Mesir telah menyita banyak senjata dan barang gelap di berbagai terowongan dalam beberapa tahun belakangan, demikian laporan DPA. (*)

Pewarta: priya
Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2007