Bandarlampung (ANTARA News) - BMG melaporkan terjadinya gempa berkekuatan 5,1 pada skala Richter (SR), Selasa (30/10) pukul 03.08 WIB, di wilayah 87 Km baratlaut Sinabang, Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). BMG menyebutkan pusat gempa berada di kedalaman 10 Km. Di kawasan Sinabang telah terjadi beberapa kali gempa, seperti gempa 5,8 SR dengan kedalaman 30 Km di wilayah 93 Km baratlaut Sinabang pada Sabtu (29/9), demikian kata BMG dalam situsnya. (*)

COPYRIGHT © ANTARA 2007