Jakarta (ANTARA News) - Musium Rekor Indonesia (Muri) secara mendadak memberikan Piagam MURI kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sebagai wanita pertama yang menjadi Menteri Keuangan (Menkeu) RI. "Kami belum membuat piagamnya, dan ini merupakan yang pertama bahwa penghargaan kami sampaikan secara simbolis yaitu sebagai wanita pertama yang menjadi Menteri Keuangan," kata Ketua Muri, Jaya Suprana, Selasa. Jaya Suprana menyampaikan hal itu dalam acara penyampaian penghargaan/piagam Muri untuk Menkeu Pertama AA Maramis yang menandatangani 15 mata uang republik Indonesia (ORI) terbitan 1945-1947, dalam rangkaian Hari Keuangan RI ke-61 di Gedung Utama Departemen Keuangan, Jakarta. "Kami akan segera mengirimkan piagam penghargaan ini karena kalau kami buat sekarang akan mengganggu acara ini," katanya. Menurut Jaya, pihaknya baru menyadari bahwa Menkeu Sri Mulyani merupakan Menkeu wanita pertama setelah membaca brosur tentang ORI yang diterbitkan Depkeu. Juga setelah mendapat bisikan dari mantan Menkeu Ali Wardhana dan mantan Dirut Bank BRI yang sekarang menjadi Kepala Eksekutif Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), Rudjito. "Ini merupakan catatan sejarah, jadi terima kasih atas catatan dari Pak Ali Wardhana dan Pak Rudjito," katanya. Sejak kemerdekaaan pada 1945, tercatat sudah ada 25 Menteri Keuangan, yaitu AA Maramis, Sunarjo Kolopaking, Surachman Tjokrodisurjo, Syafruddin Prawiranegara, Lukman Hakim, Jusuf Wibisono, Sumitro Djojohadikusumo, Ong Eng Die, Sutikno Slamet, dan Juanda. Menkeu berikutnya, Notohamiprodjo, Sumarno, Frans Seda, Ali Wardhana, Radius Prawiro, JB Sumarlin, Mari`e Muhammad, Fuad Bawazier, Bambang Subianto, Bambang Sudibyo, Prijadi Praptosuhardjo, Rizal Ramli, Boediono, Jusuf Anwar, dan kini Sri Mulyani Indrawati.

COPYRIGHT © ANTARA 2007