Jakarta (ANTARA News) - Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri, mulai Minggu menggelar acara "Silaturahmi Mbak Mega Bersama Rakyat" yang akan berjalan nonstop hingga Kamis (22/11) diberbagai daerah di Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Pada hari pertama silaturahminya, Minggu, Megawati yang didampingi suaminya, Taufiq Kiemas, mengunjungi kelompok tani padi di Desa Pasir Kemuning, Kecamatan Telagasari, Karawang, Jawa Barat (Jabar), dan menyerahkan benih untuk petani. Selanjutnya, Presiden RI periode 2001-2004 itu mengunjungi Desa Kotasari, Pusakanegara, Subang, Jabar, guna menyerahkan bantuan kepada warga setempat untuk pengurukan sungai. Silaturahmi hari pertama Megawati dengan rakyat itu ditutup dengan kunjungan Mega ke tempat pelelangan ikan Pelabuhan Besar Eretan di Indramayu. Pada hari kedua, Senin (19/11), Megawati bersama rombongannya akan menemui komunitas perajin rotan di Desa Tegalwangi, Cirebon, dan selanjutnya bertemu dengan Kelompok Tani Brambang di Desa Sengon, Kecamatan Tanjung, Brebes, Jawa Tengah (Jate). Di Brebes tersebut, Megawati akan berdiskusi dengan petani setempat perihal kelangkaan pupuk, kebijakan pemerintah mengimpor barang serta masalah permodalan dan pengolahan pasca-panen. Seusai menggelar acara di Brebes, Megawati melanjutkan perjalanan ke Tegal guna menjumpai kelompok nelayan dan mendiskusikan masalah harga solar, "offer fishing", cuaca dan fasilitas tempat pelelangan ikan. Dikota yang sama, Megawati juga akan menemui kelompok tani padi dan tebu di Desa Cacaban, Tegal, dan akan mendengarkan aspirasi masyarakat setempat seputar kelangkaan pupuk, harga gula dan rendemen tebu yang rendah serta kebijakan pabrik gula. Pada hari ketiga, Selasa (20/11), Megawati mengunjungi kelompok tani penggarap hutan di Blora sekaligus menyempatkan diri berziarah ke makam RA Kartini di Desa Matingan, Bulu, Rembang. Selain itu, dihari yang sama Megawati kembali menjumpai kelompok nelayan dan berdiskusi tentang harga BBM sekaligus penyerahan bantuan kepada m

Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2007