Medan (ANTARA News) - Tim tuan rumah PSMS Medan berhasil mengalahkan tim tamu Sriwijaya FC dengan skor 2-0 (2-0) pada pertandingan lanjutan kompetisi Piala Copa Djie Sam Soe Indonesia tahun 2007 yang digelar di Stadion Teladan Medan, Sabtu. Gol pertama bagi kemenangan PSMS itu diciptakan melalui kaki pemain Gustavo Roberto Chena (Argentina) pada menit ke-7, dengan tendangan bebas, pemain asing itu berhasil membobol gawang yang dikawal Ferry Rotinsulu. Gol kedua berhasil diciptakan pemain PSMS, Mbom Mbom Julien (Kamerun) pada menit ke-16. Gol cantik yang dihasilkan pemain kulit hitam itu adalah melalui tendangan jarak jauh, sehingga penjaga gawang tim kota "Mpek-Mpek " Palembang kembali kecolongan. Akibat kecolongan 0-2 pada babak pertama itu, pemain Sriwijaya FC yang diarsiteki pelatih Rahmad Darmawan berusaha melakukan serangan ke jantung pertahanan PSMS yang dijuluki "Ayam Kinantan" itu. Namun usaha dan kerja keras yang dilakukan oleh pemain Sriwijaya FC, yakni Renato Eliyas (Brazil), Kith Kayamba (Karibia) dan Obiora (Kamerun) berhasil digagalkan atau "dihalau" pemain PSMS, Murphy Komunple (Liberia) dan Supardi. Sebelumnya, gawang PSMS sempat terancam dari serangan pemain Sriwijaya FC, Obiora, namun berhasil diselamatkan pemain PSMS Supardi. Jika Supardi tidak piawai maka gawang PSMS yang dikawal Markus H Rihihina akan mengalami kebobolan. Pada pertandingan babak kedua, kedua kesebelasan (PSMS dan Sriwjaya -red) kelihatan bermain dengan penuh semangat dan para pemain saling melancarkan serangan jarak dekat maupun jarak jauh, sehingga para penjaga gawang terpaksa harus jatuh bangun. Seperti gawang Sriwijaya FC yang dikawal Ferry, selalu mendapat tendangan cukup keras yang dilancarkan pemain PSMS Formento Andres Miquel (Argentina), James Koko Lomel (Liberia), Boy Jati Asmara, namun tidak juga berhasil menambah angka, masih tetap 2-0. Begitu juga gawang PSMS yang dijaga oleh Markus, secara terus-menerus mendapat tekanan dari pemain Sriwijaya FC, Korinus Fenkrew, Dhian Fahruddin dan Eki Nurhakim, namun bola berhasil ditangkap penjaga gawang tim tuan rumah. Wasit yang memimpin pertandingan Yesayas Leihutu menghadiahi kartu merah pada pemain Sriwijaya Fc, Obirora, karena terbukti menciderai pemain PSMS Masperi Kasim dengan nomor punggung "28". Masperi sempat digotong ke luar lapangan hijau. Sementara itu, wasit juga menghadiahi kartu kuning pada pemain PSMS, Murphy Komunple. Tim Manger PSMS, Randiman Tarigan, seusai pertandingan kepada pers, mengatakan, ia merasa salut dengan perjuangan dan "kerja keras", yang dilakukan pemain PSMS hingga berhasil mengalahkan Sriwijaya dengan score 2-0. "Gol yang dihasilkan pemain PSMS itu benar-benar luar biasa, diharapkan pada pertandingan tandang nantinya juga mampu mengalahkan Sriwijaya," katanya. Pelatih Tim Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, mengakui tim tuan rumah sangat tangguh dan sulit dikalahkan. "Syukur saja tim kami ini hanya menelan kekalahan 0-2 dari PSMS. Namun pada pertandingan di Palembang nantinya, kami berusaha mengalahkan PSMS. Ini tidak bisa ditawar-tawar lagi," ujar Rahmad. (*)

Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2007