Jakarta (ANTARA News) - Pemerintah Kota Jakarta Selatan (Jaksel) menyatakan keadaan siaga banjir seiring meluapnya Sungai Ciliwung sejak Rabu (2/1) pagi. Sejumlah wilayah di Jaksel yang sudah tergenang air adalah Manggarai, Bukit Duri, Petogogan/Pangadegan, dan Kebun Baru. Wakil Walikota Jaksel, Budiman Simarmata, mengatakan saat ini kondisi wilayah Jaksel dalam keadaan siaga musibah banjir. "Peringkatnya antara siaga tiga menuju siaga dua sehingga warga di bantaran kali harus waspada," kata dia pula. Genangan air di Manggarai ketinggiannya sudah mencapai 60 centimeter, Bukit Duri satu meter, dan Petogogan antara 50 sampai 60 centimeter. Di wilayah Bukit Duri, genangan terjadi di tiga RW, yakni RW 010, 011, dan 012. "Saat ini, sekitar 100 jiwa sudah mengungsi," ujar dia lagi. Dia menyatakan, sejumlah antisipasi jika terjadi genangan air yang parah, pihaknya telah menyiapkan sebanyak enam perahu karet untuk daerah yang benar-benar terancam banjir. "Selain itu, kami juga sudah menyiapkan dapur umum, dan posko banjir," kata Wakil Walikota Jaksel itu lagi.(*)

Editor: Heru Purwanto
COPYRIGHT © ANTARA 2008