Bekasi (ANTARA) - Kondisi lalu lintas kendaraan  di ruas Tol Jakarta-Cikampek terpantau padat di beberapa titik pada H+4 arus balik Lebaran 2019, Senin.

"Kalau saat ini dari Cikampek Utama ke Karawang masih padat di KM 67. Artinya enggak full cuma sekitaran saja," ujar Gunarto selaku petugas Informasi dan Komunikasi, ruas Tol Jakarta-Cikampek, saat ditemui di Senkom Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Bekasi, Senin.

Kepadatan kendaraan juga terjadi di KM 62. Penyebabnya lantaran masih banyak pengendara yang berhenti di bahu jalan untuk beristirahat ataupun kendaraan yang mengalami masalah.

"Kalau untuk akses masuk rest area enggak masalah cuma di jalur utama aja. Rest area juga masih kita buka," ujarnya.

PT Jasa Marga mencatat sebanyak 276.989 kendaraan telah kembali ke Jakarta dari arah timur atau melalui GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama sebanyak 112.190 kendaraan hingga H+3 arus balik Lebaran atau Minggu (9/6).

Sehingga total lalu lintas arus balik dari arah timur sebanyak 444.324 kendaraan, naik sebesar 131,05 persen dari lalu lintas hari normal yang hanya 192.305 kendaraan.

Jumlah ini telah memenuhi realisasi 64 persen dari jumlah total kendaraan mudik yang menuju arah timur sebesar 691.569 kendaraan selama periode H-7 sampai dengan H-1 arus mudik Lebaran 2019.

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Yuniardi Ferdinand
COPYRIGHT © ANTARA 2019