Warsawa (ANTARA News) - Satu pesawat militer Polandia mengalami kecelakaan Rabu, sehingga semua 18 orang di dalamnya dikhawatirkan tewas, termasuk beberapa komandan Angkatan Udara, kata jurubicara Kementerian Pertahanan. Beberapa pejabat mengatakan pesawat angkut CASA 295m buatan Spanyol tersebut yang membawa 14 penumpang dan empat awak sedang mendekati bandar udara militer di Polandia utara, ketika kecelakaan itu terjadi. "Kami dapat menduga bahwa semua 18 orang meninggal dalam kecelakaan tersebut," kata Kolonel Cezary Siemion, jurubicara senior di Kementerian Pertahanan, melalui telefon kepada DPA. Sebelumnya, seorang pejabat kesehatan mengatakan pecahan pesawat itu telah terbakar selama upaya pertolongan. "Ambulan (di lokasi kecelakaan) telah berputar, semuanya dilahap api," kata Janusz Napiorkowski, pemimpin rumah sakit militer di dekat tempat kecelakaan, kepada situs berita dziennik.pl. Pesawat tersebut membawa beberapa pejabat yang ikut dalam konferensi keselamatan penerbangan dan Siemion mengatakan beberapa komandan senior Angkatan Udara diduga termasuk korban tewas. Belum ada keterangan mengenai penyebab kecelakaan itu dan Menteri Pertahanan Bogdan Klich mengatakan kecelakaan tersebut akan diselidiki secara seksama. "Ini adalah bencana besar," kata Klich kepada TVN24. "Saya ingin menyampaikan simpatik kepada keluarga korban. Kami ikut bersedih."(*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2008