Melbourne (ANTARA News) - Novak Djokovic mempertimbangkan untuk memperbarui hubungan kepelatihannya dengan Mark Woodforde asal Australia setelah sukses meraih gelar Australia Terbuka. Keberhasilan pada akhir pekan menyebabkanb petenis berusia 20 tahun dan nomor tiga dunia itu berpikir meningkatkabn permainannya lebih lanjut. Dalam hal itu termasuk meningkatkan ketrampilannya dalam pukulan voli yang akan disempurnakan oleh Woodforde yang menetap di Kalifornia itu. "Hal itu masih terbuka bagi Mark. Kami sebenarnya belum berbicara mengenai kerjasama itu musim ini, tapi segala sesuatu memungkinkan - mungkin di Indian Wells karena dia tinggal di sana." Satu tahun lalu, peringkat 13 Djokovic dan pelatih Marian Vadja memakai Woodforde untuk meningkatkan permainan net petenis itu. Kolaborasi paruh waktu dengan Woody, yang tinggal dekat tempat penyelenggaraan Indian Wells Masters, menghasilkan final di Kalifornia lawan Rafael Nadal dan gelar Miami dua pekan kemudian. Djokovic menyebut kembalinya Woodforde sebagai "salah satu pilihan." "Saya merasa bahagia dengan tim dan lingkungan dimana saya berada saat ini," katanya. Petenis Serbia itu mengaku, "Saya masih harus meningkatkan permainan net saya. Saya ingin lebih banyak bermain net untuk memanfaatkan peluiang saya karena pukulan groundstrokes cukup bagus. Saya benar-benar ingin menyempurnakan unsur permainan ini," katanya dikutip DPA.(*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2008