Whasington (ANTARA News) - Seorang lelaki berusia 21 tahun asal Whasington, AS, dilaporkan sudah mempunyai tujuh anak dari ibu yang berbeda dan memiliki anak pertamanya pada usia 13 tahun. Karena tindakannya itu, Keith Macdonald, dijuliki sebagai seorang "Romeo yang Sembrono". Dia dilaporkan tidak tinggal serumah dengan para ibu dari anak-anaknya itu. Sebagai seorang pengangguran dia tidak membiayai hidup anak-anaknya itu dan Macdonald mengatakan dia tidak punya rencana untuk memiliki lebih banyak anak lagi. Di wilayah timur laut AS ini memang dikenal memiliki tingkat kehamilan usia muda tertinggi, dengan dari 1000 gadis dibawah usia 18 tahun, 52 diantaranya hamil di luar nikah, bertolakbelakang orang Inggris yang rata-rata hamil pada usia 42 tahun. Produsen kondom juga melaporkan penjualan yang rendah di wilayah itu. Macdonald mengatakan sudah tidak ingin memiliki lebih banyak anak lagi dan ibu kandungnya juga marah besar atas kelakuannya itu. "Ibu mengatakan agar saya membungkus dan menyimpan ini dalam celana saya," kata Macdonald kepada BBC.(*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2008