Buenos Aires (ANTARA News) - Seorang ditikam dan 174 ditangkap setelah terjadi bentrokan antara para pendukung klub Boca Juniors dengan Huracan, Minggu, dalam kerusuhan terbaru di dunia sepak bola Argentina. Kerusuhan itu meledak sehari setelah seorang fan, Velez Sarsfield, ditembak mati dalam perjalanan menuju stadion dan disusul kerusuhan para pendukung, sehingga pertandingan di San Lorenzo ditunda. Reuters melaporkan, keributan Minggu tersebut dimulai ketika para pendukung Boca siap-siap masuk iring-iringan bis yang akan membawa mereka ke pertandingan tandang melawan Huracan. Jurubicara polisi mengatakan, perkelahian meledak antara fans Boca dan klub yang dikenal sebagai The 12 di distrik La Boca. Sekitar 100 polisi, 20 mobil petugas dan sebuah helikopter dikerahkan untuk mengatasi keadaan, kata Eduardo Meta. "Korban cedera sudah melewati bahaya...situasi sudah dikuasai sepenuhnya, kata Meta kepada wartawan.(*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2008