Purwakarta (ANTARA News) - Calon Gubernur Jawa Barat Periode 2008-2013 Danny Setiawan yang berpasangan dengan Iwan R Sulandjana dalam Pilkada Jabar menang di TPS 14, dekat tempat tinggal keluarganya, yang berlokasi di Samsat Purwakarta, Kelurahan Nagri Tengah, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Minggu. Pasangan calon Danny-Iwan ini mengalahkan dua pasangan lawannya, Agum Gumelar-Nu`man Abdul Hakim dan Ahmad Heryawan-Dede Yusuf secara telak, yakni meraih angka 224 suara. Agum-Nu`man hanya meraih 23 suara, dan pasangan calon Heryawan-Dede meraih 34 suara. "Selain suara yang diraih masing-masing pasangan calon, ada dua suara yang tidak sah," kata Ketua Panitia Pemungutan Suara setempat, Suherman, di Purwakarta, Minggu. Dia mengatakan, dari 407 warga Purwakarta yang berhak menggunakan hak pilihnya di TPS 14, hanya 283 suara yang masuk. Dengan demikian, terdapat 124 masyarakat setempat yang tidak menggunakan hak pilihnya dalam pencoblosan Pilkada Jabar kali ini. Di TPS 37 khusus Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Purwakarta, pasangan calon Danny-Iwan meraih suara terbanyak, mencapai 70 suara. Untuk pasangan calon Agum-Nu`man meraih 33 suara dan pasangan calon Heryawan-Dede mencapai 45 suara. Di TPS khusus itu, terdapat satu suara yang dinyatakan tidak sah. Di TPS khusus lainnya, yakni TPS 19 khusus Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Purwakarta, pasangan calon Danny-Iwan menang dengan meraih 408 suara. Sedangkan pasangan calon Agum-Nu`man meraih 16 suara dan pasangan calon Heryawan-Dede meraih 17 suara. Dari 447 pemilih di Lapas Purwakarta itu, terdapat enam suara yang dinyatakan tidak sah.(*)

Pewarta: anton
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2008