PON XXI dan Peparnas XVII 2024

Foto pilihan editor pekan kedua Oktober 2022

  • Senin, 10 Oktober 2022 07:15 WIB

Pita hitam terpasang pada lengan jersey Tim Nasional U-17 Indonesia sebagai tanda duka cita untuk para korban Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang sebelum pertandingan melawan Tim Nasional U-17 Guam dalam laga Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (3/10/2022). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/hp.

Petugas medis memindahkan jenazah korban kerusuhan Stadion Kanjuruhan di RSUD Saiful Anwar, Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (2/10/2022). Kepala Biro Komunikasi Kementerian Kesehatan dr Siti Nadia Tarmizi menyebutkan tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang mengakibatkan sebanyak 131 orang meninggal dunia. ANTARA FOTO/R D Putra/Zk/hp.

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kedua kanan) memeluk calon presiden yang diusung Nasdem pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 Anies Baswedan (kedua kiri) saat Deklarasi Calon Presiden Republik Indonesia Partai NasDem di NasDem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022). Partai NasDem resmi mengusung Anies Baswedan maju jadi capres untuk Pemilu 2024. ANTARA FOTO/Reno Esnir/hp.

engunjuk rasa yang berasal dari berbagai lembaga bantuan hukum menggelar aksi di kawasan Monumen Juang 45, Kota Malang, Jawa Timur, Senin (3/10/2022). Dalam aksinya mereka menuntut ke penegak hukum agar tragedi Stadion Kanjuruhan yang menelan ratusan korban agar diusut tuntas. ANTARA FOTO/Zabur Karuru/hp.

Sejumlah suporter sepak bola menyalakan lilin saat mengikuti doa bersama bagi korban Tragedi Kanjuruhan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (3/10/2022). Aksi tersebut dilakukan ratusan suporter di Bali bersama pemain Bali United sebagai bentuk empati, solidaritas dan penghormatan terakhir bagi seluruh korban dalam tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang pada Sabtu (1/10). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/hp.

Sejumlah warga dan wisatawan menyaksikan Mappasilaga Tedong atau adu kerbau di Gandangbatu Sillanan, Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Selasa (4/10/2022). Adu kerbau menjadi tradisi pada upacara kematian atau Rambu Solo'. ANTARA FOTO/Sakti Karuru/hp.

Presiden Joko Widodo (kelima kiri) bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo (keempat kiri) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin (ketiga kanan) didampingi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kiri), Ketua DPR Puan Maharani (keempat kanan), Ketua MPR Bambang Soesatyo (kedua kanan, dan Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa (kanan) meninjau kendaraan tempur yang dipamerkan usai mengikuti upacara peringatan HUT ke-77 TNI di depan Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (5/10/2022). Peringatan HUT ke-77 TNI yang mengusung tema "TNI Adalah Kita" itu digelar di Istana Merdeka yang diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan seperti Upacara Peringatan HUT ke-77 TNI, demo pesawat tempur TNI AU, "defile" pasukan dan pagelaran alutsista TNI. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/hp.

TNI. Penerbang dari Jupiter Aerobatik Team (JAT) TNI AU melakukan atraksi manuver udara saat perayaan HUT ke-77 TNI di Langit Monas, Jakarta, Rabu (5/10/2022). Perayaan HUT ke-77 TNI mengangkat tema 'TNI Adalah Kita' menampilkan flypast pesawat tempur F-16, atraksi Jupiter Aerobatic Team dan helikopter Tri Matra Flight membawa bendera merah putih . ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/hp.

Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto (ketiga kanan) menerima penghargaan Rekor MURI dari Direktur Pemasaran MURI Awan Rahargo usai mengikuti 'Water Trappen' atau mengapung dalam air tanpa berpindah tempat di Perairan Pantai Marina, Jakarta, Rabu (5/10/2022). Water Trappen yang diikuti oleh 8.877 personel TNI dan Polri serta sipil dan berlangsung secara serentak di 77 lokasi dari Sabang sampai Merauke tersebut dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 TNI. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/hp.

Mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo (tengah) dikawal petugas menuju kendaraan taktis saat proses pelimpahan berkas perkara tahap dua di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu (5/10/2022). Penyidik Bareskrim Polri menyerahkan 11 tersangka dan barang bukti kepada Kejaksaan Agung dalam pelimpahan tahap dua terkait kasus pembunuhan berencana Brigadir J dan "obstruction of justice" yang salah satunya menjerat mantan Kadiv Propam Ferdy Sambo. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/hp.

Sejumlah petugas mengamati tembok roboh akibat banjir di MTSN 19 Pondok Labu, Jakarta, Jumat (7/10/2022). Sebanyak tiga orang siswa di MTSN 19 Pondok Labu meninggal tertimpa tembok yang roboh akibat terjangan banjir pada sekolah tersebut pada Kamis (6/10) sore. ANTARA FOTO/Reno Esnir/hp.

Suasana Jembatan Pulau Balang yaitu penghubung Balikpapan dengan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur, Jumat (7/10/2022). Jembatan yang merupakan akses untuk mempercepat perjalanan menuju IKN Nusantara yang telah rampung itu, saat ini belum dapat difungsikan karena jalan sisi darat dari Kota Balikpapan belum terbangun. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/hp.

Seorang atlet disiram air usai berenang saat mengikuti Triathlon Ironman 70.3 Lombok di Pantai Holiday Resort Lombok Mangsit, Senggigi, Kecamatan Batulayar, Lombok Barat, NTB, Sabtu (8/10/2022). Kejuaraan triathlon Ironman 70.3 Lombok yang meliputi 1.9 kilometer lomba renang, 90.1 kilometer lomba sepeda dan 21.1 kilometer lomba lari tersebut diikuti 406 peserta dari 33 negara terdiri dari 364 peserta individual dan 42 peserta estafet yang tergabung dalam 16 tim.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/hp.

Pesepak bola Tim Nasional Amputasi Indonesia (Garuda Inaf) Sahata Sianturi (kiri) berusaha melewati hadangan salah satu pesepak bola Tim Nasional Amputasi Uruguay dalam pertandingan fase penentuan peringkat dunia Piala Dunia Amputasi 2022 di Stadion Turkey Football Federation, Riva, Turki, Minggu (9/10/2022). Indonesia kalah dengan skor 2-3 dalam pertandingan tersebut dan harus puas menduduki peringkat ke-22 dari total 55 negara anggota World Amputee Football Federation (WAFF). ANTARA FOTO/Dharma Wijayanto/app/hp.

Sejumlah model berjalan menampilkan kostum batik saat Batik Fashion On The Truck dalam pagelaran Pekan Batik Nusantara 2022 di Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu (5/10/2022). Batik Fashion On The Truck yang digelar dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional 2022 itu menampilkan puluhan karya kostum desain batik dari desainer Kota Pekalongan untuk ajang promosi Kota Pekalongan sebagai pusat batik dunia. ANTARA FOTO/Harviyan Perdana Putra/hp

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait