Beijing, (ANTARA News) - Hotel berbintang tiga, empat dan lima di Beijing diperintahkan untuk menyediakan kondom di setiap kamar setidaknya mulai akhir Mei dalam upaya mencegah kenaikan penularan HIV/AIDS di kota itu. "Hingga 30 April, jumlah penderita HIV/AIDS di Beijing tercatat 5.219 kasus dan hubungan seksual adalah faktor utama mempercepat penyebaran kondisi fatal tersebut di ibukota Beijing," kata sejumlah pejabat Biro Kesehatan Kotamadya Beijing (BMHB) saat peluncuran kampanye itu, seperti dikutip Xinhua, di Beijing, Selasa. Jumlah kasus HIV/AIDS yang tertular melalui aktivitas seks sejauh ini melampaui kasus cara penularan lainnya, sehingga promosi penggunaan kondom kepada publik sangat mendesak. Selain di hotel, pemberian gratis dan membeli kondom juga akan tersedia di karaoke, klub malam, tempat Spa, dan sejumlah tempat hiburan lainnya hingga akhir akhir tahun ini untuk membantu aktivitas masyarakat dalam berhubungan seks. "Sasaran juga ditujukan kepada masyarakat yang telah tertular HIV, pasien AIDS, dan sejumlah pasangan agar aman melakukan aktivitas seks," demikian biro tersebut mengatakan. Misi itu merupakan kerjasama antara BMHM dan Biro Pariwisata Kotamadya Beijing dan melibatkan 26 departemen lain. Hingga akhir Oktober 2007, di Beijing telah terdaftar kasus 4.663 HIV/AIDS sejak tahun 1985. Dari jumlah itu, 171 kasus dialami warga asing,964 kasus warga Beijing, dan 3.524 kasus sisanya berasal dari berbagai wilayah Cina.(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2008