Jakarta (ANTARA) - Direktur Utama PT Martina Berto Bryan D.E. Tilaar mengungkapkan momen tak terlupakan saat menjadi sponsor produk tata rias di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua.

"Waktu kita ditunjuk itu bayangan kita mengirimkan makeup artist kurang lebih 100 orang seperti yang kita lakukan saat Asian Games dan Asian Para Games. Tetapi nyatanya semua hotel, tempat akomodasi itu full booked. Sebab kita tahu sangat banyak yang ke Papua dari seluruh Indonesia," ungkap Bryan D.E. Tilaar selaku Direktur Utama PT Martina Berto saat diskusi daring, Kamis.

"Akibatnya nggak bisa kita kirim 100 makeup artist dan sebagainya. Tapi kita bisa cari celah gitu. Oke kita kirimkan beberapa orang yang expert, kita berikan edukasi, kita beri training. Akhirnya bisa," lanjutnya.

Meskipun demikian, Bryan mengatakan bahwa pihaknya sangat merasa senang bisa menjadi bagian di PON XX di Papua.

"Tentu buat kita ini adalah kesempatan yang sangat berharga yang tidak terlupakan ya. Kita sangat senang berada di sana. Kita sangat senang bekerjasama dengan panitianya. Jadi it's a very wonderful experience," kata Byan.

Baca juga: Martha Tilaar optimistis hadapi MEA

Bryan menjelaskan, tim dari PON sendiri meminta Sariayu untuk bekerjasama dalam mendukung 1000 performer yang akan tampil di acara pembukaan maupun penutupan di Stadion Lukas Enembe, Jayapura.

"Jadi dukungan Sariayu Martha Tilaar di PON kemarin itu sebenarnya di awali oleh permintaan dari panitia besarnya untuk menjadi partner menangani riasan wajah dan tubuh pada pengisi acara itu di opening dan closing," jelas Bryan.

Lebih lanjut Bryan mengatakan bahwa dukungan Sariayu di PON XX selaras dengan tujuan mereka yang ingin selalu mengangkat potensi budaya dan alam Indonesia. Sehingga Sariayu selalu menyesuaikan warna-warna tata rias yang sesuai dengan kulit masyarakat Indonesia.

"Memang Sariayu Martha Tilaar ini kan dalam perjalanannya itu selalu mengangkat potensi budaya dan alam Indonesia. Jadi kita melihat daripada warna global seperti apa, lalu kita sesuaikan dengan Indonesia," kata Bryan.

Sebelum dipercaya sebagai sponsor produk makeup di PON XX, Sariayu juga sempat menjadi official supplier untuk makeup & hairdo bagi para performer yang tampil di opening maupun closing ceremony Asian Games 2018 dan Asian Para Games 2018.

"Kenapa kita bisa dipilih itu karena kita punya reputasi yang sangat baik terutama untuk di event-event olahraga. Kalau event non-olahraga kita sudah banyak sekali ya. Kalau event olahraga itu di Asian Games dan Asian Para Games 2018," tutur Bryan.

Baca juga: Sariayu ditunjuk sebagai makeup pilihan PON Papua

Baca juga: Krakatau jadi inspirasi tren warna Sariayu 

Baca juga: Rahasia cantik Martha Tilaar


Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021