Solo (ANTARA) - Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan melalui Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah III Surabaya memastikan keamanan penerbangan yang berkeselamatan bagi  jamaah calon haji di Embarkasi Solo, Jawa Tengah.

“Kami mengirimkan inspektur untuk mengecek tentang keamanan, keselamatan. Kemudian saat ini yang sedang berjalan ini dari Inspektur Angkutan Udara terus memantau perkembangan baik itu jadwal, kemudian pelayanan dan lain sebagainya,” kata Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah III Surabaya Rizal di Solo, Kamis.

Rizal menuturkan inspektur angkutan udara, inspektur kelaikudaraan dan inspektur pengoperasian pesawat udara Kemenhub tetap berada di lokasi Embarkasi Solo selama angkutan haji. Bahkan pemeriksaan kelaikan penerbangan terus dilakukan demi mewujudkan penerbangan yang berkeselamatan.

“Kami berkolaborasi dengan inspektur dari Direktorat Kelaikan Udara, jadi mereka juga mengirimkan inspekturnya ke wilayah-wilayah dan kami yang berada di wilayah mendampingi mereka juga untuk sama-sama melakukan ramp check juga,” tutur Rizal.

Dia juga mengatakan bahwa pemeriksaan kelaikan operasi pada pesawat yang hendak membawa jamaah calon haji ke Tanah Suci dilakukan seperti pada masa angkutan Natal dan tahun baru, hingga angkutan lebaran.

“Itu dilakukan sebagaimana kita lakukan pada saat Natal dan tahun baru, dan angkutan lebaran, kami lakukan juga pada saat angkutan haji,” jelas Rizal.

Baca juga: Bandar Udara Internasional Kualanamu siap layani penerbangan haji 2024

Baca juga: Tiga Bandara Injourney layani calon jamaah haji lewat Makkah Route


Rizal turut memantau langsung pemberangkatan jamaah calon haji Kloter 18 di Bandara Adi Soemarmo Solo yang lepas landas Kamis sekitar pukul 12.20 WIB. Ia turut menyapa jamaah calon haji yang hendak menaiki pesawat.

Pemberangkatan jamaah calon haji Embarkasi Solo melalui maskapai penerbangan Garuda Indonesia akan menuju Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA), Madinah.

Selain menyapa jamaah calon haji, Rizal juga melihat situasi sekitar ruangan Makkah Route guna memastikan semua proses angkutan jamaah calon haji dapat berjalan lancar.

Fast Track Makkah Route adalah pemeriksaan imigrasi dari Pemerintah Arab Saudi yang dilakukan di Indonesia atau bandara keberangkatan.
 

Sejumlah calon jamaah haji melaksanakan pemeriksaan imigrasi dari Pemerintah Arab Saudi dalam program Makkah Route yang dilakukan di Bandara Adi Soemarmo Solo, di Solo, Kamis (16/5/2024). ANTARA/Harianto
Lebih lanjut Rizal mengaku siap mengkoordinasikan apabila ada kendala dalam pelaksanaan Makkah Route di bandara tersebut, meskipun dia mengakui ruangan tersebut sepenuhnya merupakan kewenangan dari Imigrasi Arab Saudi.

“Termasuk di dalamnya kita juga melihat barangkali ada suhu udara di ruangan itu (jika) kurang memadai dan sebagainya, kita (siap) melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait dengan Angkasa Pura, untuk bisa dipenuhi kekurangan-kekurangan tersebut,” jelas Rizal.

Kementerian Agama (Kemenag) RI menyatakan sebanyak 8.644 calon haji Indonesia diberangkatkan ke Tanah Suci pada Kamis ini.

Seluruh jamaah calon haji yang berangkat pada hari ini terbagi ke dalam 22 kelompok terbang (kloter) dari seluruh Indonesia dan akan diberangkatkan menuju Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA), Madinah.

"Hari ini terdapat 22 kloter dengan 8.644 orang diterbangkan ke Madinah, Arab Saudi," kata Petugas Media Center Haji (MCH) Widi Dwinanda dalam konferensi pers penyelenggaraan ibadah haji, yang diikuti secara daring di Jakarta, Kamis.

Secara rinci, Widi menyebutkan jamaah calon haji yang diberangkatkan berasal dari berbagai embarkasi, di antaranya Embarkasi Medan (KNO) sebanyak 360 orang atau satu kloter dan Embarkasi Batam (BTH) sebanyak 450 orang atau satu kloter.

Selanjutnya, Embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG) sebanyak 833 orang atau dua kloter, dan Embarkasi Makassar (UPG) sebanyak 450 orang atau satu kloter.

"Kemudian Embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS) sebanyak 1.350 orang atau tiga kloter, Embarkasi Kertajati (KJT) sebanyak 440 orang atau satu kloter," ujarnya.

Kemudian, Embarkasi Lombok (LOP) sebanyak 393 orang atau satu kloter, Embarkasi Padang (PDG) sebanyak 393 orang atau satu kloter, serta embarkasi Banjarmasin (BDJ) sebanyak 320 orang atau satu kloter.

Sementara itu, untuk Embarkasi Solo (SOC) sebanyak 1.800 orang atau lima kloter dan Embarkasi Surabaya (SUB) sebanyak 1.855 orang atau lima kloter.

Baca juga: Pertamina Sumbagut memastikan stok avtur cukup layani penerbangan haji

Baca juga: Bandara Soetta menyediakan 12 fast track untuk keberangkatan haji 2024


Pewarta: Muhammad Harianto
Editor: Agus Salim
COPYRIGHT © ANTARA 2024