Jakarta (ANTARA) - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengemukakan persiapan kejuaraan bulu tangkis Kapal Api Indonesia Open 2024 sudah tuntas jelang pelaksanaan pada 4-9 Juni di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

"Persiapan menyangkut Indonesia Open 2024 yang di-support oleh Kapal Api sudah siap," ujar Ketua Panitia Pelaksana Turnamen Kapal Api Indonesia Open 2024 Armand Darmadji dalam konferensi pers jelang turnamen di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin.

Armand menjelaskan, secara umum persiapan pelaksanaan turnamen tersebut telah tuntas hingga satu hari menjelang turnamen berlangsung.

"Semua sudah beres, tinggal hal-hal kecil, detail yang akan dirapikan hari ini sehingga besok pada saat pelaksanaan sudah siap dalam menyambut para pemain top dunia yang akan hadir dan juga para penonton," ujarnya.

Ia menyebutkan, turnamen tersebut akan diikuti 241 atlet bulu tangkis dari 22 negara dengan jumlah terbanyak berasal dari China sebanyak 39 orang.

Selanjutnya, juga ada atlet dari Taiwan, Malaysia, Jepang, India, Denmark, Thailand, Korea Selatan, dan lainnya serta tuan rumah Indonesia yang akan menurunkan 30 pemain.

Armand mengatakan, turnamen tersebut akan berlangsung sangat sengit karena diikuti 32 pemain bulu tangkis terbaik dunia.

Baca juga: Fajar/Rian tak ingin berpuas diri dan siap bangkit di Indonesia Open

Turnamen Kapal Api Indonesia Open 2024 masuk dalam kategori HSBC BWF World Tour Super 1.000 dengan total hadiah sekitar Rp20 miliar.

"Pada turnamen super 1.000 terakhir menjelang Olimpiade Paris 2024, para pemain akan hadir mendulang poin seeding (unggulan pemain) untuk Olimpiade nanti," ujarnya.

Armand menjelaskan, pada turnamen kali ini penyelenggara juga menyediakan lebih banyak Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), di antaranya berupa kuliner dengan banyak variasi.

Fasilitas lain yang disiapkan, kata dia, juga ada area baru charging station yang bisa digunakan para penonton untuk mengisi daya baterai gawai yang digunakan untuk mendokumentasikan pertandingan-pertandingan.

"Kami berharap turnamen ini bisa meraih dwi sukses, sukses penyelenggaraan dan juga sukses prestasi. Semoga kita bisa mendapatkan gelar juara yang dipersembahkan tim Indonesia menuju Olimpiade nanti," pungkasnya.

Baca juga: Ginting ingin perbaiki dan mantapkan performa jelang Olimpiade Paris
Baca juga: Dejan/Gloria bertekad bangkit lebih kuat di Indonesia Open 2024

Pewarta: Aloysius Lewokeda
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
COPYRIGHT © ANTARA 2024