Jakarta (ANTARA) - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) telah menjangkau sekitar 24 juta talenta digital melalui Program Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) dan Digital Talent Scholarship (DTS).

"Kementerian Kominfo memberikan dukungan melalui literasi digital yang telah menjangkau hampir lebih 24 juta masyarakat Indonesia selama periode tahun 2017 hingga Mei 2024," kata Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi sebagaimana dikutip dalam siaran pers kementerian di Jakarta, Kamis.

Dalam rapat kerja dengan Komisi I DPR RI di Ruang Rapat Komisi I DPR RI di Senayan, Jakarta, Senin (10/6), dia memaparkan upaya Kementerian Komunikasi dan Informatika dalam mengembangkan sumber daya manusia untuk mendukung percepatan transformasi digital nasional.

Kementerian Komunikasi dan Informatika berusaha meningkatkan literasi dan keterampilan digital masyarakat guna menciptakan ruang digital yang produktif, sehat, dan aman.

Baca juga: Menkominfo tekankan pentingnya pemerataan talenta digital
Baca juga: Kemenkominfo integrasikan program talenta digital Microsoft dan DTS


Penyiapan sumber daya manusia dengan pengetahuan dan keterampilan digital di antaranya dilakukan dengan melaksanakan Program GNLD dan DTS.

Budi Arie menjelaskan, Program DTS memberikan beragam pelatihan keterampilan digital, termasuk pelatihan tentang big data, kecerdasan artifisial, dan pembelajaran mesin.

Program DTS, menurut dia, telah menjangkau 530.941 sumber daya manusia talenta digital dari tahun 2018 hingga 2023.

Selain itu, Budi Arie menyampaikan bahwa kementerian telah membantu 12.500 usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) mengadopsi teknologi digital.

"Fasilitas kepada UMKM untuk mengadopsi dan memanfaatkan teknologi digital, di mana Kementerian Kominfo juga telah melakukan pembinaan startup (perusahaan rintisan) digital melalui program Startup Studio Indonesia dan menghasilkan 115 startup digital aktif," ujar Budi Arie.

Baca juga: KSP buka kerja sama swasta penuhi 9 juta talenta digital hingga 2030
Baca juga: Kemenkominfo bermitra dengan Chevening untuk perluas program beasiswa

 

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Maryati
COPYRIGHT © ANTARA 2024