Jakarta (ANTARA) - Perusahaan Umum Daerah Dharma Jaya hingga saat ini telah menjual sebanyak 1.800 sapi kurban kepada masyarakat untuk menyambut perayaan Idul Adha 1445 Hijriah dengan menjamin kehalalan dan sesuai syariat Islam.
 
"Kami melaporkan keberhasilan dalam menjual 1.800 dari 2.000 hewan sapi yang disediakan," kata Direktur Bisnis Perumda Dharma Jaya, Irwan Nusyirwan di Jakarta, Senin.
 
Irwan menjelaskan, tingginya penjualan itu lantaran faktor utama yang mengikuti permintaan masyarakat untuk berkurban.
 
Dia menambahkan, pencatatan jumlah sapi yang akan dipotong pada hari pertama Idul Adha masih berlangsung karena prosesnya sedang berjalan.

Lebih lanjut, dalam rangka mendukung kelancaran proses penyembelihan dan pendistribusian daging, pihaknya telah menyiapkan fasilitas penyembelihan dengan kapasitas 200-250 sapi per hari.

Baca juga: Jakarta Pusat distribusikan seribu kantong daging kurban
 
Adapun proses penyembelihan dan pendistribusian daging hewan kurban akan dimulai pada Hari H, yaitu 17 Juni 2024.

“Kami sudah melakukan pengecekan alat produksi untuk penyembelihan yang dipastikan sudah siap dan aman. Penyembelihan akan dimulai pada hari ini,” ujarnya.
 
Pihaknya mengerahkan 100 petugas, termasuk dari Rumah Potong Hewan (RPH), petugas juru sembelih halal (JULEHA), serta petugas pengemasan dan distribusi.
 
Diharapkan upaya ini dapat memastikan kelancaran penyembelihan dan pendistribusian daging kurban tepat waktu kepada masyarakat.

Dengan kesiapan fasilitas dan tenaga kerja yang memadai, perusahaan itu optimis dapat menjalankan penyembelihan dan pendistribusian daging kurban secara lancar dan efisien.

Baca juga: Masjid Sunda Kelapa Jakarta siap salurkan 4 ribu kantong daging kurban
 
Kegiatan ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan daging kurban masyarakat pada Hari Raya Idul Adha 2024 ini.
 
Perumda Dharma Jaya menyatakan stok hewan kurban yang sehat terutama sapi dan kambing cukup untuk memenuhi kebutuhan Idul Adha 1445 Hijriah di Jakarta.
 
Disarankan kepada para pelanggan daging Dharma Jaya untuk menggunakan kemasan ramah lingkungan setiap kali bertransaksi dengan perusahaan itu sehingga selain aman bagi kesehatan, juga dapat didaur ulang.
 
Tercatat pada Idul Adha 1445 Hijriah, kebutuhan hewan kurban di DKI Jakarta diperkirakan mencapai sebanyak 61 ribu ekor yang terdiri dari sapi, kerbau, kambing dan domba.

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Edy Sujatmiko
COPYRIGHT © ANTARA 2024