PON XXI dan Peparnas XVII 2024

Sub PIN polio tahap II menyasar anak-anak di tiga provinsi

  • Senin, 19 Februari 2024 12:39 WIB

Petugas medis meneteskan vaksin polio pada anak balita dalam pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) polio tahap kedua di kantor kelurahan Mojolangu, Malang, Jawa Timur, Senin (19/2/2024). Pelaksanaan Sub PIN polio tahap kedua tersebut menyasar 100.380 anak di Kota Malang yang sebelumnya sudah menerima imunisasi polio tahap pertama dalam program penuntasan penanganan Kejadian Luar Biasa (KLB) polio di provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur dan DI Yogyakarta. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/nym.

Petugas kesehatan menyiapkan vaksin polio saat pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi Nasional (Sub PIN) Polio di Kota Madiun, Jawa Timur, Senin (19/2/2024). Imunisasi pada 19-25 Februari itu merupakan tahap kedua yang menyasar sekitar 18 ribu anak hingga usia delapan tahun di wilayah tersebut dalam upaya menanggulangi Kejadian Luar Biasa (KLB) polio menyusul penemuan kasus lumpuh layu di Pamekasan, Sampang Jawa Timur serta Klaten Jawa Tengah beberapa waktu lalu. ANTARA FOTO/Siswowidodo/nym.

Petugas kesehatan memberikan imunisasi polio kepada anak di Desa Selomartani, Kalasan, Sleman, DI Yogyakarta, Senin (19/2/2024). Pemerintah Kabupaten Sleman mengirimkan sebanyak 1.670 vial vaksin booster polio ke lokasi vaksinasi seperti Puskesmas, Posyandu, Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar dan Balai Kelurahan menyusul temuan kasus di Kabupaten Klaten yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Sleman. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/nym.

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait