ANTARA - Satgas COVID-19 bersama tenaga kesehatan mendatangi SMAN 1 Bantarujeg Majelengka untuk melakukan tes usap kepada seluruh siswa dan guru-guru. Dari hasil tes usap tersebut, 19 orang dinyatakan positf COVID-19 sehingga sekolah harus ditutup sementara dan pembelajaran tatap muka (PTM) kembali diganti dengan pembelajaran jarak jauh (PJJ). (Enjang Solihin/Andi Bagasela/Rinto A Navis)