Biak (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Papua memberikan pendampingan khusus program pemberdayaan ekonomi untuk pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) dari milenial orang asli Papua (OAP) dalam mengembangkan kualitas produk.

"Pendampingan diberikan Pemkab Biak Numfor mulai pemberian bantuan modal usaha, kemudahan perizinan, penguatan kapasitas wirausaha muda, kemampuan bicara, digitalisasi pemasaran hingga pemberian sertifikat halal," ujar Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Biak Numfor Yubelius Usior menjawab ANTARA di Biak, Selasa.

Ia mengatakan, dengan adanya program pendampingan bagi pelaku usaha OAP diharapkan dalam mengelola bisnis usahanya dapat tumbuh positif berkembang maju.

Sedangkan keuntungan lain dengan adanya program pendampingan wirausaha muda Biak, menurut Usior, akan memberikan penghasilan dari hasil produk yang dijual ke masyarakat.

Pemkab lewat Disperindag, Dinas Koperasi UKM dan OPD teknis lainnya, menurut Usior, hingga 2023 ini terus meningkatkan penguatan kapasitas diri para pelaku usaha anak muda Biak.

"Harapan pemerintah dengan program pendampingan ini supaya pelaku usaha muda OAP lebih maju berkembang dan mandiri," ujar Usior menanggapi pendampingan pelaku usaha kuda Biak.

Untuk peningkatan modal usaha, lanjut Usior, pemerintah lewat dinas koperasi pada 2023 telah menyalurkan bantuan modal usaha untuk pelaku UMKM yang besaran bervariasi.

Sedangkan lewat dinas pertanian, menurut Usior, Pemkab Biak Numfor memberikan bantuan bibit anak ayam petelur bagi pelaku usaha peternakan orang asli Papua.

"Program pemberian bibit anak ayam petelur masih berjalan diberikan pemerintah daerah," katanya.

Bupati Herry Ario Naap mengajak anak muda Biak untuk berwirausaha mengelola potensi kemaritiman Biak Numfor.

"Pemkab Biak Numfor akan membuka pabrik pengolahan ikan kaleng tuna untuk mendorong wirausaha muda Biak membangun ekonomi daerah," ujar Bupati Herry Ario Naap.

Baca juga: Pemkab Biak minta penyaluran KUR untuk UMKM OAP tanpa agunan

Baca juga: Bappeda: Program dana Otsus Papua wajib berpihak pada OAP

 

Pewarta: Muhsidin
Editor: Ahmad Buchori
COPYRIGHT © ANTARA 2023