Banda Aceh (ANTARA) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Aceh Timur menyatakan sebanyak 30 calon haji asal daerah itu masuk kategori risiko tinggi dan 119 orang lanjut usia.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Aceh Timur Salamina di Aceh Timur, Jumat, mengatakan calon haji yang diberangkatkan pada tahun ini sebanyak 305 orang. Jamaah calon haji Kabupaten Aceh Timur tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 10 Embarkasi Banda Aceh.

"Sebanyak 30 calon haji Kabupaten Aceh Timur masuk risiko tinggi atau risti. Selain risiko tinggi, sebanyak 119 orang di antaranya calon haji lanjut usia atau lansia," kata Salamina menyebutkan.

Dia menyebutkan calon haji Kabupaten Aceh Timur termuda atas nama Sarah Dara Fhonna binti Nasrudin berusia 19 tahun, asal Ketapang Mameh, Idi Rayeuk. Sedangkan calon haji tertua atas nama Saudah Gapi binti M Saleh asal Paya Dua, Peudawa, berusia 91 tahun.

"Jamaah calon haji Kabupaten Aceh Timur diterbangkan melalui Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Blangbintang, Kabupaten Aceh Besar menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi pada Sabtu (8/6) pukul 06.05 WIB.

Baca juga: 5.760 calon haji Embarkasi Banjarmasin sudah di tanah suci

Sementara itu, Penjabat Bupati Aceh Timur Mahyuddin mengimbau jamaah calon haji asal daerah itu menjaga kesehatan serta pola makan sehat serta banyak minum air putih guna mencegah dehidrasi, sehingga tidak menghambat aktivitas selama berada di tanah suci.

"Jaga kesehatan agar senantiasa sehat dan khusyuk dalam menjalankan ibadah haji dan semoga menjadi haji mabrur serta selamat kembali ke daerah masing-masing," kata Mahyuddin.

Baca juga: Ketua MUI Banten meninggal dunia di Arab Saudi

Pewarta: M.Haris Setiady Agus
Editor: Triono Subagyo
COPYRIGHT © ANTARA 2024